Meneropong Arti Lirik Lagu "Menjadi Indonesia" Karya Efek Rumah Kaca


Arti-LirikLagu  -Postingan pertama di blog baruku nih sob. Sekedar cerita singkat saja bagwa aku ingin membuat blog ini agar bisa di approve oleh Google Adsense karena sudah setaun terakhir aku belum pernah dia approve langsung oleh pihak Google Adsense,hehe Menyoal dengan blog barukku ini aku berharap setidaknya blog ini bisa memberi dampak positif bagi pembaca serta kemungkinan besar bisa di approve oleh tim Google Adsense.

So langsung balik ke tembang aja sob. Kali ini aku akan mencoba meriew arti atau makna lagu terbaru dari Efek rumah Kaca yang berjudul Indonesia Saja. Ya, Lagu yang digarap oleh pentolan Efek Rumah Kaca (ERK) yakni Cholil Mahmud memang agak melenceng dari lagu-lagu Cholil ERK yang sebelumnya yang tajam menyoroti buruknya iklim perpolitikan di Indonesia dan gaya hidup masyarakat Indonesia yang sedang mengalami pendegrasian mental dan Moral.

Yap, cukup segitu dulu mengupas tentang si Akuntan Cholil karena jika dikupas terlalu banyak tentang sosok jenius itu maka tak akan ada habisnya,he2. Balik ke fokus pembahasan kali ini aku akan mencoba mengartikan arti lagu buatan Cholil Mahmud yang berjudul “Menjadi Indonesia”. Berikut ini saya akan tampilkan dulu lirik lagunya serta dibawahnya saya akan berusaya kupas habis makna atau atri lirik lagu Efek Rumah Kaca yang berjudul “Menjadi Indonesia”.

MENJADI INDONESIA

ada yang memar, kagum banggaku
malu membelenggu
ada yang mekar, serupa benalu
tak mau temanimu

lekas,
bangun tidur berkepanjangan
menyatakan mimpimu
cuci muka biar terlihat segar
merapikan wajahmu
masih ada cara menjadi besar

ada yang runtuh, tamah ramahmu
beda teraniaya
ada yang tumbuh, iri dengkimu
cinta pergi kemana?

memudakan tuamu
menjelma dan menjadi indonesia

Jujur aku bergetar setelah membaca dan menghayati lirik lagu “Menjadi Indonesia”, Entah apa yang membuatku bergetar tapi setelah aku baca bait demi baik dan barisan kata demi kata begitulah Negaraku Indonesia tercinta saat ini adanya. Ya arti dari lirik lagu Efek Rumah Kaca menurut teropongan dari kaca mataku ialah tanpa kita sadari kita telah bangga dengan keburukan-keburukan yang kita lakukan setiap hari sehingga tanpa kita sadari hal yang buruk itu membuat bangsa ini sudah untuk maju. Seolah kehilangan jati diri bangsa ini yang ramah tamah dan cenderung terbawa alur dengan sikap dengki. Lirik lagu ini lalu seolah mengajak kita bangun dari tidur panjang dalam keburukan dan mencoba bangkit dengan menghapus semua sisa-sisa kebobrokan dalam diri kita dan keluar menjadi manusia yang bersih serta menjadi Indonesia yang sesungguhnya yakni Indonesia yang ramah tamah, penuh dengan cinta dan membangun negeri ini dengan hal yang besih dan positif.

Itulah arti atau makna lagu Efek rumah kaca Menjadi Indonesia menurutku, jika analisisku mengenai makna lagu itu bermanfaat untuk kalian silahkan lagian share link blog ini ke facebook atau twiiter kalian. Terakhir terima kasih kawan, mari kita terus dukung musik berkwalitas.

1 komentar: